#SIGAPBENCANA BAITULMAL TAZKIA BANTU PARA PENYINTAS BENCANA BANJIR BANDANG KAB BEKASI

Tim #SigapBencana Baitulmal Tazkia menyalurkan bantuan ke para penyintas bencana banjir bandang di Kabupaten Bekasi. Tepatnya di Desa Sumber Urip Kecamatan Pebayuran Kabupaten Bekasi.

Diketahui bahwa tanggul sungai Citarum yang terletak di desa Sumber Urip ini jebol dan membanjiri pemukiman masyarakat sekitar, hingga ketinggian 1,5 Meter pada Sabtu malam 20 Februari 2021. Dengan Sigap tim Baitulmal Tazkia mengerahkan tim #SigapBencana membantu masyarakat terdampak banjir bandang di Kabupaten Bekasi.

Assesment

Pada Senin (22/02) tim #SigapBencana datang ke lokasi bencana, dengan kondisi listrik masih padam dan masih belum adanya bantuan yang masuk secara menyeluruh. Perkiraan sebanyak 5.000 jiwa di desa Sumber Urip masih belum menempati rumahnya, meski sudah cukup surut. Mereka membangun tenda-tenda darurat sendiri di pinggiran jalan dan tidur di pinggir jalan raya yang cukup tinggi, berjaga-jaga apabila ada banjir susulan.

“Saat ini belum ada bantuan yang masuk Pak ke desa kami, selain dari Mabes Polri dan itu pun belum cukup merata” Tutur Asep salah satu warga yang rumahnya ikut terendam banjir.

Berdasarkan proses Assesment Baitulmal Tazkia, menyimpulkan terdapat empat hal penting kebutuhan yang sangat dibutuhkan oleh masyarakat adalah logistik sembako, makanan siap saji, air mineral dan kesehatan.

Salurkan Makanan Siap Saji

Tim #SigapBencana Baitulmal Tazkia, pada Selasa (23/02) salurkan bantuan makanan siap saji kepada 345 Jiwa di RT 05 dan RT 04 yang berada di wilayah RW 02 dan RW 03 desa Sumber Urip.

“Alhamdulillah Pak, makanan siap saji ini kami terima pas malam hari. Karena memang waktu malam adalah waktu yang riskan untuk masyarakat sini kesulitan untuk makan” Ucap Andi salah satu penerima manfaat pembagian makanan siap saji.

Salurkan Logsitik

Melalui program #SigapBencana tim Baitulmal Tazkia membantu menyalurkan logistik untuk para penyintas bencana banjir bandang Kab Bekasi.

“Alhamdulillah hari ini, kami Baitulmal Tazkia menyampaikan amanah dari para donator untuk para penyintas disini, meliputi beras, telor, mie, biscuit, air mineral dan penerangan untuk para masyarakat desa Sumber Urip” Tutur Yuda ketua tim #SigapBencana Baitulmal Tazkia

Di lokasi yang sama Andi selaku masyarakat desa Sumber Urip menyampaikan ucapan terimakasih kepada Baitulmal Tazkia

“saya atas nama masyakarat desa Sumber Urip mengucapkan banyak-banyak terimakasih kepada para donator, khususnya Baitulmal Tazkia atas bantuannya”Ucap Andi saat serah terima bantuannya.

Pendistribusian logistik ini di salurkan kepada 220 KK di tiga RW yaitu RW 01, 02, 03 Desa Sumber Urip Kecamatan Pebayuran Kabupaten Bekasi.

Baitulmal Tazkia melalui program #SigapBencana mengajak masyarakat berpartisipasi membantu recovery bencana banjir Bandang di kabupaten Bekasi dan bencana di Indonesia lainnya melalui donasi di sini

Atau melalui rekening lembaga kami di :
🏦 7092-233345
Bank Syariah mandiri a/n Yayasan Tazkia.
Sertakan angka ’57’, diakhir donasi anda ex: Rp. 100.057. (kode unik termasuk donasi)
.
☎021-87962177.
📱0813-3888-8455

Open chat
1
Assalamu'alaikum Sahabat Baitulmal Tazkia
Ada yang bisa kami bantu?

Chat kami di sini